Cara Mengetahui Posisi warna Tinta Pada Cartridge Warna Printer canon

Oke sobat, hal pertama yang perlu kalian ketahui sebelum melakukan isi ulang sendiri pada cartridge warna printer canon adalah dengan cara mengetahui terlebih dahulu di mana letak masing-masing warna merah, biru dan kuning. Hal ini sangat penting sekali diketahui karena jika anda salah menyuntikkan warna di tempat yang salah maka akan menghasilkan hasil cetak atau print yang tidak di harapkan.
Cara Mngetahui Posisi warna Tinta Pada Cartridge Warna Printer canon, letak tinta, merah, biru, kuning, urutan warna, panduan isi ulang cartridge
Sebagai contoh disini kami menggunakan cartridge seri CL 881 yang biasa di gunakan pada Printer Pixma Canon iP-2770 dan untuk seri printer iP 2772, iP1180, iP1200, iP1300, iP1600, iP1700, iP1880, iP1890, iP2200, iP2580, iP2680, MP145, MP150, MP160, MP170, MP180, MP198, MP218, MP228, MP450, MP460, MP476, MP258, MP268, MP276, MP287, MP486, MP296, MP497, MX308, MX318, MX328, MX338, MX347, MX357, MX366, MX416, MX426, posisi ketiga warnanya sama saja. Jadi jika kalian memiliki seri printer yang sudah di sebutkan di atas, anda bisa menyamakan posisi tinta warnanya seperti gambar berikut ini:

Cara Mngetahui Posisi warna Tinta Pada Cartridge Warna Printer canon, letak tinta, merah, biru, kuning, urutan warna, panduan isi ulang cartridge

Untuk memudahkan mengisi tinta, sebaiknya lepas terlebih dahulu stiker / gambar yang berada pada cartridge dan akan nampak seperti gambar diatas, dan lubangi menggunakan paku atau bor tiap masing-masing cekungan seperti yang sudah di tunjukkan dalam gambar diatas.

Jika sudah di lubangi, anda tinggal menyuntikkan tinta warna merah (magenta) letaknya di kiri, warna kuning (Yellow) terletak diatas, dan biru (Cyan) letaknya di bawah. Ingat dan perhatikan posisi cartridge gambar diatas ya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel